Selasa, 04 Agustus 2009

BERITA BOLA DUNIA

Kaki CR9 Diasuransikan


Real Madrid mengambil langkah penting untuk mengamankan aset termahal mereka, Cristiano Ronaldo. Pihak klub memutuskan untuk mengasuransikan kakinya dengan nilai £90 juta.
Pihak klub rupanya mengantisipasi kemungkinan terburuk jika Ronaldo mengalami cedera dan memaksanya harus beristirahat panjang.Ronaldo sendiri merupakan salah satu pemain yang paling sering dilanggar. Dalam catatan statistik, seperti dirilis The Sun, dia dilanggar 34 kali hanya dalam tiga laga ujicoba pra-musim.Untungnya Ronaldo tidak sampai mengalami cedera parah dan hanya mendapat cedera ringan. Tim medis Real Madrid juga bisa memastikan jika Ronaldo dalam kondisi fit untuk bermain.

MU Tak Lagi Menakutkan


Manchester United ditinggalkan sejumlah pemain penting mereka di bursa transfer musim panas ini. Hijrahnya mereka ternyata membawa optimisme pada diri rival-rival Manchester United.Salah satu tim yang kini optimis bisa mengungguli Manchester United adalah Valencia. Pelatih Unai Emery juga cukup yakin jika pasukannya bisa melewati tim mana pun."Manchester United telah kehilangan Cristiano Ronaldo dan Carlos Tevez, dan kami tak lagi takut dengan pemain mereka," kata Emery kepada The Daily Star."Tentu saja, mereka tetap tim yang kuat dan kami menghormati pemain mereka seperti Wayne Rooney dan Ryan Giggs. Tapi kami adalah Valencia dan kami bisa mengalahkan siapa saja," imbuh Emery.Untuk membuktikannya, Emery mendapat kesempatan langka. Timnya akan menghadapi Manchester United di Old Trafford besok dalam laga ujicoba.

Fergie Pertimbangkan Aguero Sebagai Pengganti Tevez

Sir Alex Ferguson dikabarkan serius mendapatkan Sergio Aguero, dan sedang mempertimbangkan melayangkan tawaran £35 juta kepada Atletico Madrid.Daily Star melaporkan Fergie, panggilan akrab Sir Alex Ferguson, layak menggantikan Carlos Tevez di skuad MU. Di Vicente Calderon, kandang Atletico Madrid, Aguero menjalin kemitraan luar biasa dengan Diego Forlan.Menantu Diego Maradona itu sangat ingin meninggalkan Spanyol, dan melanjutkan karirnya di Liga Primer. Namun dia tidak bisa berbuat apa-apa karena Los Rojiblancos, julukan Atletico Mandrid, membandrolnya £50 juta.Mengutip sejumlah sumber di Old Trafford, Daily Star menulis MU akan menggunakan dana yang dianggarkan untuk mendatangkan Karim Benzema dari Olympique Lyon. Namun jika Atletico menolak, dan tetap meminta £50 juta, MU tidak akan menaikkan tawaran.

MU Incar Pemain Belia Berjuluk 'new Peter Crouch'

Setelah 'membajak' Paul Pogba dari Le Havre, Manchester United dikabarkan membidik Michael Ngoo -- pemain usia 16 tahun Southend United yang dijuluki 'new Peter Crouch'.
Ngoo tampil mengesankan ketika membawa Southend ke podium juara Milk Cup di Irlandia Utara, pekan lalu. Ia kini sedang berupaya memperoleh beasiswa untuk masuk ke akademi klub.
Luke Hobbs, bos Southend Academy, mengatakan Ngoo memperlihatkan perkembangan mengesankan dalam 12 bulan terakhir."Dia bermain efektif di lini depan. Selalu memenangkan duel udara karena bertinggi badan dua meter lebih," ujar Hobbs."Ngoo adalam pemaim impian semua pelatih," lanjutnya.Namun, menurut Hobbs, MU bukan tim pertama yang mengincar Ngoo. Dean Austin, pelatih Queens Park Rangers, sejak Desember 2008 tertarik memboyongnya.''Dean Austin mengatakan Ngoo tidak ubahnya Peter Crouch. Ia pemain dengan banyak potensi," kata Hobb

WEB BOLA
  1. berita liga primer 2009
  2. berita liga indonesia
  3. berita liga itali
  4. berita liga spanyol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar